Saturday, 10 May 2008

Two Edged Sword

Pernahkan kamu melihat pedang bermata dua? Kalau tidak pernah, lihatlah gambar di atas, kalau kamu tidak percaya, masuk daftar cari yahoo atau google, bagian image, trus ketik two edged sword, you will find the same things. Mengenai Firman Tuhan. Aku mau mengangkat kesamaan Word of God dengan Pedang bermata dua. Apa kesamaannya? Simply, sama2 tajam, mampu menusuk langsung ke hati, memisahkan antara sendi2 dan sumsum.

Kenapa Firman Tuhan diumpamakan seperti pedang? Let me ask you something, 'Pernahkah kamu mendengar Firman yang kata2 tepat menancap ke hatimu? Membuatmu berpikir, 'Inilah yang kucari2 selama ini', atau 'inilah yang seharusnya aku lakukan', atau 'aku seharusnya berserah penuh, percaya pada Tuhan?' Kalau kamu pernah, itu bagus, artinya Firman Tuhan sedang bekerja atas dirimu.

Hebrews 4:12

(KJV) For the word of God is quick, and powerful, and sharper than any two edged sword, piercing even to the dividing asunder of soul and spirit, and of the joints and marrow, and is a discerner of the thoughts and intents of the heart

(NIV) For the word of God is living and active, sharper than any double-edged sword, piercing until it divides soul and spirit, joints and marrow, as it judges the thoughts and purposes of the heart.

Tahukah kamu bahwa firman Tuhan itu hidup dan kuat, yang dalam versi Inggrisnya menggunakan kata active, quick, living and powerful? Artinya firman Tuhan itu tidak mati, ia hidup dan aktif meyakinkan hatimu, menggugah hatimu, mengingatkan kesalahan2mu, berusaha membuatmu berbalik dan mengarahkanmu kepada pertobatan kepada Tuhan. Ia pun begitu kuat menyatakan tentang Yesus kepada dirimu, hingga kamu menjadi terbeban oleh dosa2mu, tertuduh oleh pelanggaranmu, berduka atas kebobrokan hidupmu, kamu mencari dan mencari jalan keluar untuk bebanmu ini, namun kamu tidak dapat. Berbahagialah kalau kamu dihadapkan pada situasi seperti itu, sebab itu artinya Tuhan sedang memanggil kamu dan Ia ingin kamu menjawab panggilanNya untuk menjadi anak2Nya.

2 Corinthians 7:10

For godly sorrow works repentance to salvation not to be repented of: but the sorrow of the world works death.

Ketahuilah bahwa di setiap hati manusia, meskipun orang itu begitu jahat, begitu bebal, begitu kotor, jauh di lubuk hatinya, ada satu bagian yang hilang, bagian itu adalah fellowship antara kamu dengan Tuhan. Seperti udel yang menghubungkan antara janin bayi dan ibunya sebelum dilahirkan dan berbekas di setiap manusia. Begitu juga kita sebelumnya punya hubungan yang sangat dekat dengan Tuhan. Namun akibat pelanggaran dosa dari Adam dan diturunkan kepada keturunan2nya, kita pun kehilangan relasi yang indah dengan Tuhan, ditambah lagi dengan pelanggaran2 pribadi kita. Bagian kecil di hati kita itu terus ditumpuk2 oleh dosa dan pelanggaran kita. Kita menjadi tidak sadar akan yang namanya dosa, dan tidak mampu lepas dari jerat dosa sampai akhirnya firman Tuhan yang kuat dan hidup itu datang kepadamu, menusuk hatimu yang paling dalam, memisahkan antara jiwa (akal manusia) dan roh (spirit)mu, pikiran2 dengan niat hatimu. Kamu akhirnya sadar dan berusaha mencari jawaban dari kerinduan hatinya.

Tahukah arti kalimat 'memisahkan jiwa dan roh, pikiran dan niat hati'? Itu artinya, begitu kamu disentuh oleh firman Tuhan, akal pikiranmu, hikmat manusiamu, benar2 terpisah dari tubuh rohaniahmu, yang tadinya berpikir bahwa Tuhan itu tidak ada, atau Tuhan itu tuli, atau Tuhan itu terlalu sibuk untuk memperhatikan dirimu. Akal manusiamu juga berpikir bahwa masalah yang dihadapi olehmu sangatlah gawat, tidak ada seorangpun yang dapat membantu, kamu saat ini sedang pelan2 menunggu kematianmu, tapi tiba2 ada perkataan yang menggugah hatimu, membawamu kepada iman, kepada kasih, kepada pengharapan. Kamu yang tadinya berpikir Tuhan tidak ada, tahu2 kamu mempunyai iman, kamu yang tadinya telah begitu lama membenci saudara2 dan orang2 disekitarmu, kamu memiliki kasih kepada mereka dan mampu memaafkan mereka, kamu yang tadinya murung, suram, gelisah, tahu2 kamu mempunyai harapan yang kuat,

Kalau kamu merasakan itu saat ini, Roh Tuhan sedang mengetuk hatimu, datanglah kepada Dia, dan mengucap syukurlah, sebab banyak orang mencari jawaban untuk kerinduan hatinya, namun tidak mendapatkannya. Mengapa? Sebab mereka mencari di tempat yang salah. Mereka coba isi kekosongan hati mereka dengan drugs, rokok, minuman keras, sex, uang, kuasa, dsb. Mereka semakin tersesat. Kalau ada di antara kamu yang punya masalah yang sama, kalau kamu berusaha mencari penyelesaian dari beban di hatimu, yang selama ini terus mengejar2mu dan menuduhmu akibat dosa2 dan pelanggaranmu, here's the thing, my friends. You need the Word of God, you need to read your Bible, my friend. You need to read it and know your Savior, your God, your Creator.

Kekawatiranmu, kegelisahanmu, kegetiran hatimu, dan semua permasalahanmu membuatmu terhimpit dan kamu dapat memilih untuk lari kepada rokok, kepada drugs, kepada minuman keras, kepada prostitute. Mereka akan membantumu untuk rileks, tenang, dasb. Tapi berapa lama? Apakah setelah effectnya hilang, masalahmu pun hilang? NOPE, kelegaan yang kamu dapat dari itu, yang membantumu melupakan semua masalahmu, sifatnya hanya sementara. Dengan kata lain, kamu hanya menunda2 masalah, bahkan menciptakan masalah baru, kamu menghabiskan uangmu beli drugs, bahkan kamu kecanduan dan dikejar2 polisi.

Apakah itu yang kamu mau? Jadilah bijak, my friends. Ada satu sobatmu, Ia mau datang dan mendengar keluh kesahmu, dan lebih dari itu, Ia ingin membantumu menyelesaikan setiap permasalahanmu, Ia juga ingin mengisi kekosongan di hatimu. Siapakah Dia? Dia adalah Yesus. Dia mampu memenuhi seluruh hatimu, membuatmu complete. He is the Saviour of my life, and I hope that He could be also your Saviour. Jesus loves you.

No comments: